MUSYAWARAH GURU MATA PELAJARAN (MGMP) FISIKA SMK PROVINSI JAWA TENGAH *23-24 November 2019 #bagian1

Tema: Meningkatkan Pembelajaran Fisika Lebih Maju, di Era Digital dan Era Teknologi 4.0
23-24 November 2019
Hotel Muria
Jl. Dr Cipto 73, Semarang
#bagian1



Tertarik pake banget setelah melihat dan membaca sebuah pesan pada grup MGMP daerah pada waktu itu. Pesan sederhana, dan penuh makna. Bukannya berisi undangan liburan, namun undangan belajar pada akhir pekan. Tak butuh waktu lama untuk memberi keputusan. Untungnya otak dan batinku masih se-frekuensi untuk kegiatan berbau pendidikan dan sedikit aroma liburan (sedikit). Bukan tanpa alasan dan hanya ingin liburan. Namun, sebagai guru baru yang masih kental dengan sikap idealis dan pragmatis, aku sangat berharap bisa belajar banyak dengan cara berkumpul dengan orang-orang pembelajar nan pintar.

Sayangnya untuk bisa berangkat, tak cukup jika hanya bermodalkan rasa penasaran dan idealisku. Peran membawa nama sekolah tempat ku mengajar, membuatku harus meminta restu dari pendahulu alias Kepala Sekolahku. Peluang diizinkan waktu itu kuprediksi sekitar 60% saja. 40% ragu-ragu karena tanggal tersebut tepat satu hari sebelum tes dilaksanakan. Terbayang betapa repotnya kerjaanku, so rasa pesimis pun mengganggu. Memang jodoh dan ketentuan Allah begitu dekat dengan prasangka HambaNya. Tes yang semula tanggal 25, diundur satu hari menjadi tanggal 26. Maju terus pantang mundur, ku lapor kepada kepala sekolah untuk kemudian mengizinkanku untuk segera meluncur.

Alhamdulillah takdir mengantarkanku tiba di Hotel Muria tempat acara terselenggara. Berangkat bersama dengan dua guru lainnya, yaitu ketua dan wakil ketua MGMP Fisika SMK Jepara. Jadi total tiga guru dari jepara ( termasuk termasuk :D ). Betapa merasa serpihan kayu ketika bertukar pengalaman dan ngobrol sepanjang perjalanan. Tak perduli usia dan pengalamanku yang masih minim, pikirku harus tetap stay cool dan masuk dalam obrolan sampai mendapat ilmu dan pengetahuan baru. Ketika kalian berada dalam kondisi seerti ini, hal yang harus kalian hindari adalah ‘diam’. Yes. Jangan diam. Jangan diam. Jangan diam. Ikuti saja alur cerita dan obrolan, sesekali ikut tertawa kecil dan meng-iya-kan pernyataan yang diucapkan. Ketika kalian diam, justru menunjukkan kelemahan kalian. Terlihat justru kalian belum berpengalaman dan tidak ingin belajar.

11.30 WIB
Sampai di TKP, langsung diarahkan untuk daftar ulang dan nyemil sembari menunggu hidangan makan siang yang belum tercium aromanya. Bertemu banyak pendidik dengan bidang yang sama yaitu FISIKA SMK, membuat atmosfer saat itu terasa begitu nyaman. Meski kita semua tak saling kenal (terutama aku), tapi ketertarikan dalam bidang yang sama menyatukan dan menguatkan hubungan saudara se-minat.



Berikut ini bocoran jadwal selama kegiatan yang akan dibahas dipostingan selanjutnya.



..................... to be continue

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Balik Nama Kendaraan di Samsat Jepara

Menonton Serial Upin Ipin

Bukan Rencanaku tapi rencana-Nya⁣ ⁣